I like what I do and I do what I like, and just be myself.


Trust your heart and let fate decide.

Jumat, 16 Desember 2011

Just read and give more attention ! :)

Tujuan saya mengikuti lomba blog di Marie Joseph dengan tema Aku Cinta Sekolah Marie Joseph untuk memenangkan juara di kategori SMA, jika saya bisa memenangkannya saya bisa mendapatkan potongan uang sekolah dan saya bisa menyenangkan mama saya. Selain itu, saya bisa mempromosikan sekolah Marie Joseph dengan semua yang saya posting misalnya semua kegiatan yang saya ikuti, semua kepanitiaan yang terbentuk, semua sejarah visi misi Marie Joseph, dan rasa bangga saya bisa memperkenalkan Marie Joseph ke dunia luar. Kesan saya selama saya sekolah disini selama 4 tahun dan itu sangat menyenangkan!!! Ada sedih sama senang, tapi banyak senangnyaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa!! Teman-teman yang kompak, guru-guru yang super apalagi guru SMP dan terutama juga teman-teman semasa SMP. Pokoknya waktu SMP itu benar-benar yang paling gak akan lupa and we call it "when amazing happens" Thankyouuuu for reading, God bless you! Tunggu postingan berikutnya yaaaa :)
Ayo semua yang baca blog ini yang punya saudara, adik, kakak, keponakan, sepupu, atau anak yang mau masuk TK, SD, SMP, atau SMA bisa daftar di sekolah Marie Joseph! Fasilitas terjangkau, keamanan, kenyamanan, kebersihan, kedisiplinan, keteratuan, dan ketertiban terjamin! Bisa liat informasi dari sini http://www.mariejoseph.sch.id/

LDK 1 OSIS SMP MARIE JOSEPH 2010-2011

Pada LDK 1 ini dilaksanakan pada Agustus 2010 yang terlaksana di lapangan parkir MJ, disini hanya ada orang-orang yang terpilih melalui rapat OSIS dan rapat dewan guru. LDK ini merupakan proses pemilihan calon OSIS periode 2010-2011 yang akan mengikuti LDK 2 nantinya.

Kerjasama dan kekeluargaan

Diskusi

Mereka dibagi melalui kelompok dan melakukan presentasi bersama dengan kelompok masing-masing dengan tema yang telah ditentukan. Pada LDK ini mereka diperhatikan oleh bapak ibu guru dan kami semua dari OSIS tahun lalusebagai panitia. Selain presentasi, mereka juga melakukan game, misalnya membuat barisan paling panjang, membalik karpet, lomba berjalan dengan bokong, dll. Yang intinya semua ini melatih kita pada kerjasama dan kekompakan. Setelah LDK 1 selesai, mereka semua hanya tinggal menunggu pengumuman siapa saja yang akan mengikuti LDK 2. LDK 2 kami laksanakan di puncak bisa dilihat ada di postingan di bawahnya.

HASIL PERTAMA DARI OSIS 2010-2011 SMP Marie Joseph

Ini adalah pelaksaan kegiatan kita yang pertama kali dalam kegiatan OSIS tahun 2010-2011. Kegiatan ini merupakan hasil kerja keras kami untuk pertama kali sebagai tim.

Peformance dari salah satu kelas (Kelas VIII C)

Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan agar teman-teman SMP Marie Joseph lebih memperhatikan dalam menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar dan lebih mengenal berbagai macam bahasa yang ada .

Pada kegiatan ini kami mengambil tema “Penghayatan Bulan Bahasa”. Tema tersebut kami ambil karena dalam Bulan Bahasa ini

Performance dari para guru SMP.Marie Joseph

kami harus bisa menghayati bahasa-bahasa yang ada. Acara ini pun diisi dengan performance dari tiap-tiap kelas di SMP Marie Joseph, penampilan band dari kelas 9, penampilan dari guru-guru SMP Marie Joseph, dan penampilan-penampilan yang bersifat menghibur dari masing-masing kelas.

Acara band


Kerja OSIS SMP MARIE JOSEPH 2009-2010






Dekor Aula SMP Marie Joseph pada saat Imlek dan Valentine di gabung menjadi 1 tema yaitu "Lucky of Love" waktu itu saya mejabat sebagai seksi jurnalistik di OSIS ini.

LDK 2 OSIS SMP MARIE JOSEPH 2010-2011













Ini ketika saya kelas 9 dan saya menjadi panitia atau kakak OSIS yang menyelenggarakan LDK untuk OSIS baru. Kami laksanakan di Villa Langsat di Puncak selama 2 hari 1 malam. Banyak sekali kejadian indah yang kita alami bersama dengan teman-teman dari panitia, adik-adik kelas calon OSIS, maupun guru-guru pendamping yang ikut. Walaupun lelah tapi ini merupakan sesuatu yang sangat berkesan. Kami melakukan banyak pembincangan, permainan, seminar, dan kerjasama panitia saat itu tetap ada dan masih jempolan aja kerjasamanya. Saat terakhir sebelum pulang, para cowo dari panitia dan dari anak-anak adik kelas calon osis duduk di kolam berenang dan bernyanyi saling bercanda 1 sama lain, dan kami para wanita hanya duduk di atas loteng dan tertawa melihat tingkah mereka yang lucu. Itu benar-benar keakraban dengan adik kelas yang mungkin sekolah lain jarang lakukan, dimana sebenarnya adik kelas butuh arahan dari kakak kelasnya. Itu dia solidaritas anak Marie Joseph tidak hanya untuk teman-teman yang seangkatan tapi mereka juga berbaur dengan adik kelas.

Majalah Sekolah Marie Joseph yang pertama! OLEH OSIS SMP MARIE JOSEPH 2009-2010!





















































INI HAL TENTANG MARIE JOSEPH YANG SEMUA ORANG HARUS TAU!
Menjelang ulang tahun sekolah kami Osis SMP Marie Joseph dikasih deadline untuk membuat majalah marie joseph untuk yang pertama kalinya. Memang salah kami awalnya tidak bekerja extra kami masih main-main dan menganggap remeh. Kebetulan saya merupakan salah satu anggota pembuatnya juga. Dan kami mengulur waktu pembuatannya, sampai 1 minggu sebelom ulang tahun sekolah kami baru kelabakan. Waktu itu juga kami tidak ada pembina OSIS jadi kami bekerja senidri. Tiba 4 hari menjelang ulang tahun sekolah kami bekerja super extra. Selama 4 hari itu dari pagi jam 6 sampai malam jam 2 pagi pun masih ada yang bekerja dan memang suatu pekerjaan yang dilakukan dengan sungguh-sungguh akan menghasilkan sesuatu juga yang lebih memuaskan dari usahanya. MAJALAH ITU DICETAK DAN SELESAI KIRA-KIRA 4 JAM SEBELUM ACARA PEMBAGIAN MAJALAH DIMULAI. Kami semua panitia sangat senang, senangnya bukan main. Awal yang baik untuk Marie Joseph bukan? Itu majalah pertama dari Marie Joseph dan diselesaikan dalam waktu 4 hari dan tepat pada deadlinenya. Memang Marie Joseph paling luar biasa!!

Lomba Mading Bahasa Inggris Tingkat Kecamatan (SMP Marie Joseph)


Saya (Selly), Elisa, dan Michelle mengikuti lomba mading berbahasa inggris sampai di tingkat kecamatan yang dilaksanakan pada hari minggu. Ini ketika kami masih SMP, kami lomba di daerah plumpang.

Pencarian dana perpisahan dan yearbook waktu kelas 9 di SMP Marie Joseph






Waktu itu kami akan melaksanakan perpisahan dan membuat buku tahunan untuk angkatan kami karena beberapa bulan lagi kami akan lulus dan berpisah satu sama lain. Dalam hal tersebut bukan sesuatu yang mudah untuk melaksanakan semuanya, semua hal pasti ada halangannya sekalipun kecil. Namun, yang biasanya dan sudah umum atau pasti itu dari dana atau uang. Itu yang sangay menyulitkan kami, tapi kami tidak pernah putus asa. Memang angkatan kami mandiri, kami mencari uang sendiri. Mulai dari uang perseorangan dan bazar atau jualan, dan kami meminta uang sumbangan di sekitar sekolah Marie Joseph dari para orang tua. Memang orang tua murid dari segala macam tingkat (TK, SD, SMP, SMA) punya hati yang hebat mereka membantu kami. Kami tak pernah berhenti untuk mencari uang agar acara kami bisa tercapai. Kami semua 1 angkatan semua membantu karena memang solidaritas kami yang sangat luar biasa. Dan akhirnya, akibat kerja keras dan kerja sama kami berhasil mengumpulkan uang dan melaksanakan kegiatan kami. Memang ini ciri khas dari anak Marie Joseph, pantang menyerah dan tetap solidaritas nomor 1 :D

PASKIBRA SMA MARIE JOSEPH






Di SMA Marie Joseph ada anggota Paskibra juga dan saya salah satu anggotanya dari 10 orang anggotanya.
Biasanya kami tampil hanya jika ada event-event besar seperti 17 Agustus.
Biasanya sebelum kami tampil, kami membiasakan latihan 1 bulan sebelumnya pada saat jam istirahat. Kami berlatih dengan giat dan hasilnya kami selalu tampi dengan baik. Dan kami juga siap membanggakan Marie Joseph!

Lirik lagu Mars Marie Joseph


Kami putra-putri Marie Joseph
Bulatkan tekat satukan hati
Meraih cita-cita yang tinggi
Demi tujuan yang suci
Cerdas, Kreatif, Ceria, Mandiri
Ikut serta mencerdaskan bangsa
Kembangkan ilmu, kuatkan iman
Demi masa depan kita
Kami putra-putri Marie Joseph
Bulatkan tekat satukan hati
Meraih cita-cita yang tinggi
Demi tujuan yang suci
Cerdas, Kreatif, Ceria, Mandiri
Ikut serta mencerdaskan bangsa
Kembangkan ilmu, kuatkan iman
Demi masa depan jaya